Penguatan Evaluasi dan Implementasi SAKIP melalui program pelatihan mandiri. Inspektorat SIAP Mengawal, bukan hanya sekedar slogan, tetapi sebuah komitmen, komitmen untuk mengawal program pembangunan daerah. Namun untuk mewujudkan komitmen, tentunya perlu diimbangi dengan peningkatan Kapabilitas. Inspektur melalui program pelatihan mandiri/Pelatihan Kantor Sendiri, memberikan pemahaman implementasi SAKIP kepada auditor-auditor di Lingkungan Inspektorat Kabupaten Bojonegoro. Materi difokuskan pada cascading kinerja, yaitu bagaimana menjabarkan dan menyelaraskan kinerja dan target kinerja secara vertikal dari kinerja organisasi sampai dengan tingkat individu, penyelarasan kinerja tujuan-sasaran-program-kegiatan. Melalui penyusunan sasaran dan indikator kinerja yang SMART, maka selanjutnya dapat disusun strategi-strategi yang tepat dalam rangka mencapai kinerja. Inspektorat SIAP Mengawal. (Sinergi Integritas Akuntabel & Profesional)


By Admin
Dibuat tanggal 10-01-2022
988 Dilihat
Bagaimana Tanggapan Anda?
Sangat Puas
29 %
Puas
57 %
Cukup Puas
14 %
Tidak Puas
0 %